Program Studi S1- Teknik Elektro (Prodi S1-TE) saat ini berada di bawah naungan Fakultas Teknik Elektro (FTE) Universitas Telkom (Tel-U). Prodi S1-TE dibuka sesuai Surat Keputusan DIKTI nomor 108/ DT/ 2007 tanggal 16 Januari 2007 di bawah Jurusan Teknik Elektro pada Sekolah Tinggi Teknologi Telkom (STT Telkom). Pada akhir 2007, STT Telkom bertransformasi menjadi Institut Teknologi Telkom (IT Telkom), dan Prodi S1-TE berada di bawah Fakultas Elektro dan Komunikasi (FEK).

Pada tahun 2013 IT Telkom bersama dengan Politeknik Telkom dan Institut Manajemen Telkom (IM Telkom) bergabung menjadi Tel-U berdasarkan Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 270/E/O/2013. Pada awal penggabungan ini, FEK IT Telkom bertransformasi menjadi Departemen Teknik Elektro yang merupakan bagian dari Fakultas Teknik (FT) Tel-U.

Pada tahun 2014 sesuai dengan Keputusan Rektor Universitas Telkom Nomor KR.051/SKR2/REK/14, FT Tel-U ditranformasi ulang menjadi tiga fakultas, yaitu Fakultas Teknik Elektro (FTE), Fakultas Rekayasa Industri (FRI), dan Fakultas Informatika (FIF). Pemekaran ini menempatkan Prodi S1-TE di dalam naungan FTE hingga sekarang. Alur perkembangan di atas diringkas berikut: