Perangkat Aktif dan Pasif dalam Fiber Optik, Apa Sajakah Itu?
Dalam era teknologi ini penggunaan serat optik dalam berbagai perangkat teknologi tidak dapat dielakan. Kendati pemanfaatannya bergantung pada perangkat aktif dan pasif dalam fiber optik. Tak jauh beda dengan perangkat teknologi yang lain tentu saja terdapat perangkat yang memiliki peranan berbeda. Keduanya saling bersinergi memastikan proses transmisi data berlangsung optimal.
Jenis Perangkat Aktif dan Pasif dalam Fiber Optik
Terdapat dua jenis perangkat yang umum digunakan, yaitu perangkat aktif dan perangkat pasif. Perangkat aktif dan pasif memiliki peran yang berbeda dalam sistem fiber optik. Berikut adalah penjelasan tentang perangkat aktif dan pasif dalam fiber optik tersebut:
Perangkat Aktif:
Perangkat aktif dalam fiber optik membutuhkan sumber daya listrik eksternal untuk beroperasi. Perangkat ini memproses, memodulasi, atau menguatkan sinyal optik. Beberapa contoh perangkat aktif dalam fiber optik meliputi:
- Sumber Cahaya
Merupakan perangkat yang menghasilkan sinyal cahaya, seperti laser atau LED. Bekerja dengan sistem dimodulasi dengan data yang akan ditransmisikan melalui serat optik.
- Pemancar atau transmitter
Pemancar mengubah sinyal elektronik menjadi sinyal cahaya yang akan ditransmisikan melalui serat optik. Bagian mengontrol kekuatan dan bentuk gelombang cahaya yang dikirimkan ke serat optik.
- Penerima atau Receiver
Penerima menerima sinyal cahaya yang dikirim melalui serat optik. Selanjutnya mengubahnya menjadi sinyal elektronik yang dapat diproses lebih lanjut.
Perangkat Pasif:
Perangkat pasif tidak membutuhkan daya listrik eksternal. Selain itu pula tidak melakukan pemrosesan atau amplifikasi sinyal optik. Juga bertindak sebagai penghubung, pemisah, atau pengarah sinyal.
Beberapa contoh perangkat pasif dalam fiber optik meliputi:
- Pigtail
Perangkat Pasif Jaringan Fiber Optik pertama yaitu Pigtail. Pigtail merupakan sepotong kabel yang memiliki satu buah konektor diujungnya, pigtail akan disambungkan dengan kabel fiber yang belum memiliki konektor. - Kabel Serat Optik
Bagian ini berfungsi sebagai media transmisi yang mengirimkan sinyal cahaya antara pemancar dan penerima. Kabel ini terdiri dari serat optik dan lapisan pelindung yang melindungi serat dari kerusakan fisik.
- Kopling Serat Optik
Kopling serat optik digunakan untuk menghubungkan dua serat optik, memungkinkan transmisi sinyal.
Perangkat aktif dan pasif dalam sistem fiber optik berfungsi untuk mentransmisikan dan memproses sinyal optik. Kombinasi keduanya memungkinkan operasi yang efisien dan andal.
Referensi
https://topglobal1.com/perangkat-pasif-jaringan-fiber-optik/
Penulis : Nisa Amalia Putri I.S